Rabu, 03 September 2008

WASHIATUL MUSTOFA

PESAN PESAN PILIHAN
Washiatul Mustofa

Dengan menyebut nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang
Segala puji 4 macam bagi Allah semata. Kita selalu memuji Allah bila melihat kejadian yang mengherankan yang dipuji adalah Allah bukan yang lain. Melihat orang kaya, cantik ganteng, pinter yang dipuji bukan orangnya atau sifatnya itu suatu kesalahan tetapi yang dipuji adalah Allah yang membuat orang tersebut menjadi seperti itu.
Sholawat salam semoga tetap tercurah pada junjungan kita rosul Allah Muhammad.

1. Wahai Ali aku berpesan kepadamu dengan wasiat yang utama :
Ketahuilah bahwa tidak ada lagi nabi setelah aku. Nabi Muhammad pernah dihalangi untuk menyiarkan ajaran islam dengan ditawari dengan tiga hal yang menarik oleh kaum musyrik yaitu tahta (ketua suku qurais), harta (emas perak) dan wanita (istri yang cantik dan muda) tetapi beliau menolak “Jangankan itu semua walaupun kau berikan matahari ditangan kananku dan bulan ditangan kiriku aku tidak akan menerima tawaranmu untuk meninggalkan tugas ini”. Sayyidina ali mempunyai gelar karomallohu wajha artinya dia ali meniru atau mencontoh atau ittiba’ kepada rosul mengenai semua perbuatannya hingga ia tidak pernah sekalipun melihat kemaluannya atau pahanya sendiri.

2. Wahai Ali aku berpesan kepadamu : barang siapa memakan makanan yang halal maka akan dijaga agamanya oleh Allah akan diberi kemudahan memahami hukum oleh Allah dan do’a orang itu akan tembus langit sampai dihadapan Allah serta tipis hatinya.
Kisah : mbah shonhaji atau wali lain adalah orang yang bisa melihat ka’bah ketika takboratul ikrom dalam sholat, pada suatu saat ia merasa aneh biasanya sholat bisa melihat ka’bah tetapi lain halnya pada suatu hari ia sholat tidak melihat apapun dan ia bertanya kepada ibunya di rumah. Aku tadi makan nasi dengan lauk beli dimana maka ia pun telusuri asal lauk tempe sampai sap lima ternyata barang kedelainya adalah barang curian.
Suatu Kisah seorang zahid dan ulama’ yang selalu mengucapkan bismillah sebelum melakukan pekerjaan baik dan mengakhirinya dengan hamdallah setelah pekerjaannya selesai ataupu kejadian kejadian yang menimpa dirinya. Istrinya merasa aneh dan mencoba mencuri uang yang ada disakunya. Istrinyapun keheranan karena uang itu masih ada padahal sudah diambil. Orang yang memakan makanan halal akan diberi kemudahan dalam menerima nasihat kesabaran dan kekuatan hati itulah artinya hatinya tipis.
Barang siapa memakan makanan shubhat maka kurang sempurna agamanya, akan sulit memahami hukum dan doanya tidak mustajabah dan gelap hatinya.
Barang siapa memakan barang yang kharom makan mati hatinya, mati agamanya dan sulit diberi tutur kata sulit dinasehati. Dinasehati malah menasehati doanya tertolak.
3. Wahai ali aku berpesan kepadamu. Barang siapa memulai berjalan untuk mencari yang kharom maka pada setiap langkahnya akan diikuti oleh syetan. Dan setelah memperoleh barang tersebut dan dimakannya maka akan menyertai syetan terhadap barang itu artinya barang itu juga dimakan syetan sehingga makanan itu akan menjadi api di neraka bagi orang tersebut. Oleh sebab itu setiap urusan baik hendaklah dimulai dengan bismillah dan diakhiri dengan alhamdullillah.
Rejeki sudah diatur oleh yang maha kuasa kita sedapat mungkin mencari yang halal. Ingat kisah seorang abid yang mencari kerja untuk menghidupi anak istrinya. Pagi ia berusaha mencari pekerjaan tetapi selalu tertolak walaupun sekedar bayarannya adalah makanan tetapi tiap menawarkan diri bekerja selau di tolak. Ketika ia mendengar adzan ia bergegas sholat dan berdo’a agar diberi pekerjaan. Setelah Dhuhur ia pun mencari pekerjaan lagi dilihatnya orang dan menawarkan bekerja tetapi tetap tertolak. Hingga ia kembali ke masjid sholat ashar. Setelah sholat dilihatnya masjid kotor iapun membersihkan sampai beberapa hari. Sampai ketemu orang tetangganya mengenai hal istrinya yang mengharap kehadirannya. Tetapi abidpun malu mau pulang karena belum mendapat bayaran. Ia berpesan kepada istrinya tiga hari lagi akan datang membawa hasil pekerjaannya sementara ini disuruh hutang dulu. Dapat dua hari istrinya didatangi oleh bekas majikannya dan diberikan barang bayaran abid sejumlah emas dan uang dari hasil jerih payahnya. Dapat tiga hari abid belum pula mendapat pekerjaan tetapi dia berdo’a ya Allah kuserahkan semuanya padamu aku akan pulang kerumah berilah kepada istriku perasaan senang melihatku pulang. Atau dia akan marah. Maka siabidpun mengisi karungnya dengan tanah dan pasir dipinggir jalan. Dan dibawanya pulang. Dari rumah dilihatnya istrinya merasa senang dan merasa keheranan sekali. Sampai lupa dengan apa yang dibawanya tepung. Ternyata setelah dibuka tepung beneran.

4. Wahai ali aku berpesan kepadamu. Barang siapa sholat tanpa wudhu maka sholat itu tertolak. Artinya sholatnya sia-sia. Barang siapa sholat memakai barang shubhat solatnya tertolak artinya pahalanya tidak ada.
5. Wahai ali aku berpesan kepadamu. Barang siapa jima’ dengan istrinya atau suaminya tanpa didahului dengan Bismillah dan selama ia melakukan tidak ingat kepada Allah maka, selama jima’ telah dicampuri oleh syetan artinya syetan juga ikut menjima’ istrinya. Ini sangat berbahaya karena jika dari hubungan itu terlahir anak yang mewarisi sifat syetan. Sulit di nasehati, tidak sholeh, sulit aturannya. Dan syetan banyak membisikkan pengaruh pada anak itu.
Hendaklah setiap berjima’ sunnah wudhu, sholat dan berdo’a minimal bismillah dan mengingat Allah selama berjima’ serta mengakhiri dengan hamdallah serta mandi besar.
Dunia ini hanya berubah kemajuannya tetapi hukum-hukum yang berlaku didalam dunia ini akan tetap sepanjang massa. Karena semua hukum itu telah tertulis dalam alqur’an. Semua kehebatan ilmu itu akan hilang dengan kesombongan. Kita harus mengingat kisah tabib yang mengobati penyakit jin.
Seorang tabib mengobati tetangganya yang kerasukan jin ia bacakan dengan ikhlas 3 kali dari ayat kursi maka jin yang ada dalam tubuh tetangganya pun keluar dan tidak kembali lagi. Tatkala ia diundang untuk menyembuhkan tetangganya yang lain dalam hati ia merasa mudah “alah kena jin bacakan saja ayat kursi 3 kali nanti akan sembuh”
Tatkala mengobati tetangganya yang sekarang ini ternyata tidak sembuh-sumbuh juga ini dikarenakan ada dalam hatinya sekarang sedikit dari sifat sombong dan jinnya pun lebih cepat membaca dari pada si tabib.
Demikian pula dengan rejeki, kita tidak perlu menduga-duga tetapi kita harus berusaha sekuat tenaga. Yang paling penting keikhlasan. Keikhlasan itu adalah nyawa dari amal hingga amal bisa hidup dan berkata di alam kubur.
Semua ilmu keduniaan akan dilepas setelah mati. Kecuali ilmu akhirat / agama yang diamalkan
Jika ada anak kok bandel, shulit diatur dengan semua cara hanya ada satu jurus tetapi harus yakin. Minumi anak itu dengan air kencing ibunya.
Kena jin bacakan ayat kursi 3 kari putari anak selesai keluar syaratnya tanpa kesombongan. Dengan kesombongan maka jin itu tidak akan bisa keluar karena jin telah membaca alquran lebih cepat.
6. Wahai ali aku berpesan : Agama seseorang mukmin itu selalu bertambah kecuali jika dalam perutnya kemasukan barang kharom. Kisah bujung teletong dan kisah santri memelihara bebek ia pecahkan gentong berisi air tetapi air tidak tumpah ini tangangan yang harus dipecahkan detik itu pula. Derajat kita adalah mauidoh khasanan belum uswatun hasanah. Hendaknya kita menyeru pada perbuatan yang baik walaupun kita kadang agak nyeleweng dalam hal kesunahan. Ini masih lebih baik daripada polosan. Sesungguhnya orang yang paling baik adalah yang paling luhur akhlaknya dan selalu bertaqwa.
7. Wahai ali aku berpesan padamu : barang siapa membaca alqur’an akan tetapi mengharamkan apa yang dihalalkan alqur’an dan menghalalkan apa yang diharamkan alqur’an maka sama saja sebagian mereka itu membuang dan menginjak-injak alquran.
Kebiasaan saidina usman tiap rokaat khatam kalau beliau lelah satu sholat fardu katam alqur’an sekali. Contoh sehari-hari banyak misalnya riba orang banyak yang menyalah tafsirkan keuntungan dagang dengan riba. Atau orang dagang yang menipu pembelinya setelah pembeli menawar dengan harga yang agak rendah. (kulak e ae ora oleh semono)
8. Jika sudah selesai bersuci berwudu setelah itu mengusap tangan dan membaca SHUBKHAANAKALLOOHUMMA WABIHAMDIKA ASYHADU ANLAAA ILAAHAILLA ANTAWAHDAHU LLASYRIIIKALAHU ASTAGHFIRUKA WA ATUUBU ILAIKA kemudia menghadap kebumi seraya mengusap tengkuknya sambil membaca ASYHADUANNA MUHAMMADAN ABDUKA WAROSUULUKA. Maka dihapuslah dosa-dosa kecil dan dosa besarnya oleh allaoh.
9. Hai ali : sesungguhnya malaikat itu terus mendoakan dan meminta ampunkan hambanya selama ia masih suci dari berbagai najis alias selalu menjaga wudhunya.
10. Bab Wudlu : wahai ali sesungguhnya wudlu itu harus disempurnakan dan gunakanlah air jangan terlalu berlebihan karena semua yang berlebih dihukumi kharam. Wudlu yang baik tidak lebih dari satu kaleng. Untuk menghilangkan kesusahan selesai wudu bacakan inna anzalna fi lailatul Qodr 10 X untuk menghilangkan kesusahan baru setelah itu berdoa sesudah wudhu. Bayi setelah diadani dan iqomat bacakan ganjil minim 7 kali tiupkan ke sekujur tubuhnya insyaAllah dia akan terlindungi dari zina. Kepal 7 tanah bantal orang yang akan dikubur dan bacakan tiap-tiap tanah tersebut 7 X lailatul qodr insyaAllah siksa kuburnya dihilangkan.
11. Wahai ali : mengharap (mendoakan)malaikat jibril jika ada diantara manusia (bani adam) yang tidur dari tujuh perkara yaitu :
1. sholat lima waktu di belakang imam
2. duduk di majlis ulama
3. menjenguk orang sakit
4. mengiringi jenazah
5. mendamaikan dua orang yang bermusuhan
6. memulyakan anak yatim
7. memuliakan tetangga
12. Wahai ali : Sholatlah malam meski 2 roka’at seperti memerah susu kambing (tergesa-gesa). Artinya kita dianjurkan sholat tahajjud meski dalam keadaan tergesa-gesa dengan tidak meninggalkan sholat shubuh (selamanya) sesungguhnya pada ahli tahajjud itu memancar sinar dari wajahnya. Yaitu sinar kebaikan dan kebijaksanaan.

13. Ya ali : Apa bila kamu sholat takbirlah kamu dengan jari-jarimu dan mengangkat 2 tangan diatas pundak sehingga ujung-ujung jari itu ½ mencakar seperti singa menghadap kiblat. Dan setelah itu tangan kiri diletakkan mendekap ke ulu hati. Dan tangan kanan jari jempolnya melingkar pergelangan tangan kiri ke atas dua jari kelingking dan jari manis melingkar pergelangan tangan kiri ke bawah dan dua jari telunjuk dan tengah ditempelkan lurus tangan kiri.

Jika kamu ikut madhab hambali maka telapak tanganmu itu kamu taruh di dada ini akan lebih khusu’. Jika kamu mengikuti madhab maliki maka kedua telapak itu taruhlah di dibawah perut dengan fadilah menutupi aurot. Jika kamu mengikuti madhab syafi’I maka kedua talapak tadi diantara dada dan pusar. Carilah posisi yang kamu paling khusyu’ (pencarian seumur hidup)
Luruskanlah sikap rukukmu hingga bila diberikan benda di punggungmu maka benda itu tidak jatuh ke belakang atau ke depan. Maka bila kau ruku’ telapak tanganmu menyanggah tertempel di lutut atau atasnya atau bawahnya dengan jari-jari agak renggang menghadap ke bawah.

14. Ya ali : Segerakanlah 2 sholat yaitu sholat shubuh sebelum fajar shodiq terbit dan sholat maghrib begitu matahari terbenam karena dua sholat ini waktunya sangat pendek, sesungguhnya yang demikian itu adalah setengah dari kelakuan atau tingkah para nabi..

15. Ya ali : Tetaplah kamu dalam bersholat jamaah sesungguhnya dihadapan Allah sholat jamaah itu bagi siapa abdi seperti berjalannya seseorang menempuh haji dan umroh.. sesungguhnya sholat jamaah itu adalah bukti bagi orang mu’min yang benar-benar imannya. Pada Allah. Dan tidak lah berambisi atau tidak suka pada sholat jamaah kecuali orang-orang laki-laki yang keimanannya dalam taraf munafik (diragukan).





16. Barang siapa (siapa orang) yang mencegah atau tidak menuruti hawa nafsu maka dia berhak menempati sorga ma’wa dan barang siapa menurut atau menuruti hawa nafsu maka besok tempatnya berada di neraka jahannam.

BUKANLAH JIHAD PERANG YANG BESAR ITU MENGEBOM BALI BUKAN PULA PERANG DUNIA, BUKAN PULA BERKELAHI ANTAR GOLONGAN TETAPI JIHAD PERANG YANG BESAR ITU ADALAH PERANG MELAWAN HAWA NAFSU KITA SENDIRI. INI SANGAT SULIT KARENA HAWA NAFSU ITU BAGAIKAN ANAK KECIL YANG MENYUSU.

Sesungguhnya terdapat 3 macam hawa nafsu yang sangat bahaya yaitu :
mengajak kedalam urusan dunia semisal : iri dengki tidak bahagia jika teman atau tetangganya beroleh harta, mengurusi ngomongi harta orang lain, tenggelam didalam musik yang terlalu, bersolek terlalu, berhias terlalu, terlalu gampang jatuh cinta, mengejar cewek, ngomongi rasan-rasan dll
mengajak kedalam kesombongan urusan agama : semisal tidak mau sholat berjamaah jika imamnya orang ini atau orang itu, selalu ingin didepan dalam urusan agama tetapi didepan nylentik yang belakang, dibelakang menyruduk yang depan. Tahu berjamaah tapi ngomong keluar menjelek-jelekan
mengajak kedalam urusan keduniaan dan keagamaan ; ini yang paling parah, misalnya korupsi pribadi uang naik haji, mengambil untung dari acara ziaoroh terlalu perhitungan dll, mengajar takut miskin takut fikir.

Takutlah kamu atas do’anya orang musafir yang terkena musibah sebab ada 3 macam doa yang sangat di ijabahi yaitu :
do’anya orang fikr yang mana orang fikr ini tetap ikhlas dan memegang teguh keimanannya. Meskipun demikian orang fikr itu cenderung lebih dekat kepada kekufuran jika tidak kuat. Namun demikian beliau orang fikr itu 500 tahun masuk sorga lebih dulu dari pada para ulama’ dan orang kaya. Tetapi ada yang paling mulia yang masuk lebih dulu yaitu seorang pedagang yang jujur. Ini sulit mengingat nabi sendiri adalah seorang pedagang.
do’anya orang yang teraniaya. Misal orang yang menjadi korban main hakim sendiri, sementara ia dihajar ia bertobat pada allah untuk tidak mengulang, maka do’anya akan di ijabahi selama ia tidak berniat buruk. Lain halnya jika disaat digebukin berniat nyolong lagi yang banyak maka do’anya tertolak.
do’anya orang yang loman, orang yang tidak medit, bukan orang yang metu cambahe jika di mintai sumbangan.

Tidak ada komentar: